Fakultas Teknik Tanda Tangan Mou Dengan Kasetsart University, Thailand

August 3, 2016, oleh: superadmin

umy-kasetsart
 
 
 
 
 
 
 
 

Rabu (28/07 2016), Fakultas Teknik kembali mengembangkan kerjasama internasional dengan salah satu universitas terkemuka di Thailand yang berfokus pada bidang keteknikan yakni Kasetsart University. Kerjasama ini berawal dari adanya research collaboration antara dosen Teknik Sipil FT UMY yaitu Agus Setyo Munthohar, PhD dengan salah satu dosen di universitas negeri gajah putih tersebut. Kegiatan ini langsung dihadiri oleh tiga kepala program studi dan wakil dekan bidang kerjasama Fakultas Teknik dari Kasetsart University, Thailand di ruang Stadium General Fakultas Teknik UMY.

Kasetsart University sendiri memiliki beberapa program studi dan terdapat tiga program studi yang akan menjalin kerjasama dengan universitas di Indonesia yaitu, program studi teknik sipil, teknik lingkungan, dan teknik mesin. Untuk Fakultas Teknik UMY sendiri akan melakukan kerjasama dengan Teknik Mesin dan Teknik Sipil. Acara penandatanganan MoU ini diikutin diskusi antara universitas muhammdiyah di lingkungan Yogyakarta dan sekitarnya dengan Kasetsart University. Penjajagan kerjasama meliputi internship ke laboratorium di KU atau industri di thailand yang mempunyai kerjasama dengan KU, student exchange, fast track, KU terbuka dengan program sabatical leave yang dilaksanakan oleh dosen-dosen UMY. Diharapkan melalui penandatanganan MoU ini dapat lebih mengembangkan kerjasama dan penelitian di bidang keteknikan oleh kedua institusi ini. (Anya)